Text
Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepuasan Bidan Desa Terhadap Program Pemerintah Jampersal Dan BPJS Di Wilayah Puskesmas Inuman
Angka Kematian Ibu (AKI) merupakan salah satu indikator penting dalam menilai derajat kesehatan. Kematian Ibu dapat digunakan dalam pemantauan kematian terkait dengan kehamilan. Indikator ini dipengaruhi status kesehatan secara umum, pendidikan dan pelayanan selama kehamilan dan melahirkan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepuasan Bidan Desa Terhadap Program Pemerintah Jampersal Dan BPJS Di Wilayah Puskesmas Inuman. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh bidan desa yang bekerja di Wilayah Kerja Puskesmas Inuman yang berjumlah 15 orang dengan teknik pengambilan sampel total sampling. Hasil uji statistic Chi Square didapatkan ada pengaruh faktor tarif, pengkleman, persaingan dan pembayaran yang mempengaruhi kepuasan bidan desa terhadap program pemerintah jampersal dan BPJS di Wilayah Puskesmas Inuman (p value: 0,032 ; ? 0,05). Disarankan hasil penelitian ini menjadi pertimbangan pada pemerintah untuk lebih mempertimbangkan dalam menetapkan Peraturan Daerah untuk biaya pelayanan dan sistem pembayaran jaminan persalinan.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain